Our Blog

Wisata Goa Jepang di Singkil: Penuh Sejarah tapi Diabaikan

Tidak banyak yang tahu, ternyata disekitaran perbukitan komplek pekeburan suku Bantik, Kota Manado Sulawesi Utara, menyimpan bukti sejarah masa perang Kemerdekaan Republik Indonesia, berupa goa buatan manusia. Di tempat ini, menurut pengetahuan warga setempat, sering disebut goa peninggalan jaman penjajahan Jepang, kala ada perang Asia Pasifik.

Menyusuri ke tempat Goa ini terbilang mudah. Lokasinya ada dikeramaian pemukiman penduduk Kelurahan Singkil 1, Lingkungan 5 Kota Manado, Jalan Arie Lasut. Strategis, cukup menggunakan kendaraan motor, melalui jalur darat, kita dapat tempuh dengan mudah menuju goa. Tepat siang itu, sekitar pukul 13.00 Wita, Selasa (12/6/2012), cuaca agak mendung. Sinar terik matahari tak terangi Singkil, namun tidak menyurutkan aku untuk sambangi goa Jepang Singkil.

Ini pengalaman pertama masuk goa Jepang Singkil. Niat masuk ke goa dilatarbelakangi oleh rasa penasaran yang kuat, akan pengetahuan goa peninggalan dari Negara Matahari Terbit, Jepang. Lagi pula, jika hanya dengar cerita-cerita dari orang per orang, rasanya tidak seru, kalau tidak mencobanya masuk ke Goa Jepang Singkil secara langsung.

More

TRUMON Designed by Templateism | Blogger Templates Copyright © 2014

Theme images by richcano. Powered by Blogger.